Iklan

Review Nimo Highland Pangalengan Bandung, Harga Tiket Dan Wahana Lengkap !

Admin - JabarInfo
Kamis, Mei 05, 2022 WIB Last Updated 2022-05-05T05:41:58Z
Baca Juga

Review Nimo Highland Pangalengan Bandung, Harga Tiket Dan Wahana – Pangalengan bandung merupakan sebuah tempat yang kaya akan wisata. Selain tempatnya yang sejuk dan memiliki perkebunan teh yang luas, di pangalengan juga sudah di buka tempat wisata baru yang bernama Nimo Highland.


Nimo highland merupakan singkatan dari Nini mountain highland yang di ambil dari nama sebuah gunung yang ditempatinya yaitu gunung nini yang berada di kecamatan pangalengan kabupaten bandung.


Saat awal di buka tempat wisata nimo highland pangalengan ini sudah mulai dipadati pengunjung sehingga hampir terjadi kemacetan yang parah. Saat sebelum beroprasi dan masih soft opening wisata nimo highland ini sudah viral di media sosial karena ciri khas wisata yang sangat keren dan unik.


Nah untuk mengetahui lebih jelasnya yuk langsung saja simak review Nimo Highland pangalengan bandung, tempat wisata yang viral saat ini.


Review nimo highland pangalengan bandung Lokasi, harga tiket dan wahananya


Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Wisata nimo highland yang viral di media sosial ini merupakan sebuah tempat yang baru dibangun dengan mengusung konsep santorini. Dengan adanya jembatan panjang yang terbentang mengelilingi perkebunan teh ini dijuluki sebagai jembatan kaca terpanjang yang ada di jawa barat.


Review wahana nimo highland pangalengan


1. Santorini vibes nimo highland


Nimo highland pangalengan bandung merupakan wisata yang dibangun dengan mengusung konsep bangunan khas santorini vibes. Santorini merupakan kelompok bundar di laut aegea terletak 200 km dari daratan yunani.


Bangunan ini memiliki ciri khas yang unik dengan desain warna biru-putih dan memiliki atap seperti kubah mesjid. Dengan demikian tempat wisata yang mengusung konsep ini sangat jarang ditemukan di jawa barat dan baru ada di nimo highland pangalengan bandung.


2. Jembatan kaca nimo highland pangalengan


 

Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Selain dari bangunan yang menggusung konsep santorini, wisata nimo highland juga dilengkapi dengan jembatan yang sangat panjang mengelilingi perkebunan teh di puncak gunung nini.


Jembatan pajang di nimo highland pangalengan ini tentunya sangat kokoh dan juga dilapisi oleh sebuah kaca di sampingnya sehingga cocok banget untuk spoot foto saat sunset atau sunrise sambil menikmati pemandangan perkebunan teh di sekitarnya.


Bila di foto dari samping di atas jembatan kaca ini akan terlihat seperti di foto di awan, apalagi saat adanya kabut khas yang menutupi wisata ini.


Biasanya di waktu-waktu tertentu akan ada awan yang menutupi tempat wisata ini. Dengan demikian wisata nimo highland akan terasa sejuk dan memiliki pemandangan awan yang indah. Cocok banget untuk spot foto estetik yang instagramable. 


3. Cafe & resto nimo highland


Selain menikmati pemandangan yang indah, nimo highland pangalengan juga dilengkapi dengan wahana resto yang unik serta memiliki tempat duduk dari bantalan-bantalan yang berwarna warni.


Kita bisa makan makan sambil menikmati pemandangan di nimo highland pangalengan sambil makan dan bersantai dengan keluarga. Selain tempatnya sejuk, kamu juga bisa menikmati menu-menu yang hangat-hangat dan minuman yang dingin dari cafe resto yang disediakan.


Cafe resto yang tersedia di nimo highland pangalengan bandung ini memiliki desain yang unik dengan didominasi warna putih dan aksen biru di setiap sudut bangunannya. 


4. Tenda indian nimo highland


Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Ada juga tenda indian yang khas yang melengkapi keindahan wisata nimo highland pangalengan bandung ini. Kamu bisa bersantai dengan keluarga sambil menikmati angin sejuk dan menikmati makanan khas pangalengan seperti jagung bakar, sosis, dan lain-lain.


5. Camellian sky view nimo highland


Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Tempat yang paling banyak diminati di wisata nimo highland pangalengan ini yaitu dengan adanya tempat ngopi yang bernama camelian sky view. Kamu bisa bersantai dengan keluarga sambil ngopi dan makan-makan bersama. 


Tempat ini memiliki desain yang unik dengan warna dasar putih sehingga terlihat sangat bersih dan nyaman. Selain itu dilengkapi dengan kursi minimalis yang bisa membuat kita nyaman disana sambil menikmati view pemandangan yang indah. 


Maka sudah tidak diragukan lagi nimo highland merupakan wisata terindah yang ada di pangalengan bandung. 


6. Offroad nimo highland


Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Nimo highland juga dilengkapi dengan wahana berpetualangan menaiki motor ATV sehingga kamu bisa offroad mengelilingi wahana nimo highland pangalengan.


Ada 3 jalur yang disediakan di wahana ini dengan durasi waktu yang berbeda-beda. Ada yang berjarak 1 Km dengan durasi 15 menit, ada yang 2,5 km dengan durasi 30 menit dan ada jalur terpanjang dengan jarak 3,5 km dengan durasi 45 menit.


7. Shady cafe


Review wisata nimo highland pangalengan bandung

Selain tempat ngopi yang memiliki background warna khas putih, wisata nimo highland pangalengan juga dilengkapi dengan shady cafe dengan desain minimalis dengan kursi kayu yang unik. Cafe ini terletak di bawah pohon yang rindang dengan menghadap ke view perkebunan teh yang luas.


Kamu bisa ngopi dan duduk santai dengan keluarga dan pacar di tempat ini sambil menikmati kesejukan yang khas pangalengan.


Harga tiket masuk wisata nimo highland pangalengan bandung


Kamu bisa mengunjungi Nimo Highland dengan harga yang terjangkau. Namun karena wisata ini belum resmi dibuka, maka info harga tiket masuk di bawah dapat berubah sewaktu-waktu.


⦿ Weekday Rp 30.000 (dewasa) / Rp 20.000 (anak anak)

⦿ Weekend Rp 35.000 (dewasa) / Rp 25.000 (anak anak)


Harga tiket diatas sudah termasuk dengan canilan dan wahana Ontang Anting yang akan mengantarkan wisatawan dari lobi bawah ke atas dengan jarak kurang lebih 400 meter.


Kamu juga bisa memesan tiket masuk ke Nimo Highland melalui Online pada saat soft opening nanti.


Harga tiket offroad nimo highland


Tiket wahana offroad nimo highland dibagi menjadi 3 jalur. Ada jalur ceria, romantis, dan jalur jelajah.


  • Jalur ceria tarif 50k jarak 1 km dengan waktu 15 menit
  • Jalur romantis tarif 100k jarak 2.5 km dengan waktu 30 menit
  • Jalur jelajah tarif 160k jarak 3.5 km dengan waktu 45 menit


Lokasi Dan Rute Nimo Highland Pangalengan Bandung


Banjarsari, Kec. Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40378, Indonesia


Untuk menuju ke wisata Nimo Highland Pangalengan, ada 2 alternatif rute yang bisa kamu lewati:


Pertama, keluar dari tol Soreang – Pasirkoja, kemudian melewati jalan Soreang – Banjaran. Setibanya di pertigaan terminal Banjaran langsung belok kanan melewati Cimaung dan menuju Gunung Nini.


Rute kedua bisa kamu ambil dengan keluar dari tol Buah Batu lalu belok kanan menuju Baleendah. Selanjutnya tinggal melewati Banjaran – Cimaung dan menuju Gunung Nini.



Nah itulah Review Nimo Highland Pangalengan Bandung, Harga Tiket Dan Fasilitasnya yang telah kami rangkum versi trendjabarinfo.com 


Keindahan nimo highland pangalengan bandung bisa kamu rasakan setelah mengunjunginya. Bagi kamu yang ingin berwisata ke tempat ini selamat menikmati keindahan nimo highland pangalengan  bandung ya. 



Komentar

Tampilkan

Terkini