Iklan

Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru

Admin
6/10/2022 Last Updated 2022-07-03T05:16:07Z
Baca Juga

Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru - Allo Bank adalah sebuah lembaga perbankan yang melakukan moderenisasi menjadi Bank Digital, yang awalnya bernama Bank Harda Internasional, bank tersebut sudah berdiri sejak tahun 1993 hingga sekarang.


Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru
Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru

Allo Bank juga dapat digunakan sebagai media transaksi di berbagai toko digital maupun marchant yang saat ini sudah bekerja sama. Saat ini cukup banyak fitur yang disediakan oleh Allo Bank, diantaranya untuk kepentingan transaksi keuangan atau keperluan hiburan dibawah perusahaan CT Corp. 


Untuk menikmati fitur yang disediakan oleh allo bank sebagai alat pembayaran secara online tentunya kamu harus mengisi saldonya terlebih dahulu layaknya seperti e-wallet pada umumnya. Sehingga menjadi suatu kewajiban supaya setiap pengguna Allo Bank harus mengetahui cara mengisi saldo Allo Bank atau cara top up saldo Allo Bank agar kamu bisa menggunakannya.

 

Nah bagi kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut bagaimana cara isi saldo allo bank lewat BSI mobile maupun ATM BSI langsung saja simak penjelasannya sebagai berikut.


Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru


Sebelum hendak melakukan topup saldo allo bank atau isi saldo allo bank tentunya kamu harus mengetahui terlebih dahulyu kode bank allo bank agar nantinya mempermudah proses transaksi. Berikut kode transfer allo bank yang bisa kamu gunakan.

 

Kode Transfer Allo Bank dari BSI (Bank Syariah Indonesia)

 

Kode transfer allo bank merupakan kode yang bisa digunakan untuk mempermudah akses transfer melalui bank yang tidak memiliki fitur transfer ke allo bank. Jika transfer ke rekening yang belum terdapat nama Allo Bank, kamu bisa menggunakan Nama Bank Permata kemudian menggunakan kode transfer Allo Bank (567)  diikuti nomor ID Allo Bank, Contoh (567 1234 56789).

 

Akan tetapi jika pada kolom Bank Tujuan transfer sudah tersedia nama Allo Bank maka kamu tidak perlu lagi menggunakan kode transfer tersebut, kamu tinggal memilih nama Bank tujuan Allo Bank dan memasukan nomor ID Allo Bank.

  

Cara Top Up Allo Bank lewat BSI Mobile Secara Online


Sebenarnya ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk mengisi saldo allo bank. Cara pertama top up allo bank lewat BSI mobile secara online dan yang kedua topup alo bank lewat ATM BSI secara offline. 


Nah bagi kamu yang ingin top up isi saldo allo bank secara online, kamu bisa menggunakan BSI Mobile dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.

  1. Langkah pertama sialahkan login ke aplikasi BSI Mobile.
  2. Selanjutnya klik menu Transfer untuk Isi Saldo Allo Bank.
  3. Setelah itu klik Transfer ke Bank Lain lalu pilih Transfer Online
  4. Klik Local Bank dan Pilih Allo Bank
  5. Jangan lupa pada Nomor Rekening isi dengan nomor ID Allo Bank, Lalu klik Lanjut.
  6. Masukan Nominal top up klik Lanjut.
  7. Masukkan PIN BSI Mobile lalu klik lanjut lalu data transfer akan ditanpilkan.
  8. Notifikasi transfer akan segera muncul lalu klik Selanjutnya.
  9. Selesai 


Cara Isi Saldo Allo Bank dari ATM BSI

Bagi kamu yang ingin melakukan isi saldo allo bank namun tidak mempunyai kuota internet atau kebetulan berada di dekat ATM BSI, kamu bisa melakukan top up allo bank lewat ATM BSI dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Langkah pertama silahkan masukkan kartu ATM BSI.
  2. Selanjutnya masukkan PIN ATM lalu Klik Transfer untuk Top up Allo Bank.
  3. Masukkan kode transfer Allo Bank (567) lalu ikuti nomor ID Allo Bank kamu, lalu klik Benar.
  4. Masukan nominal isi ulang saldo Allo Bank lalu pilih rekening Tabungan Atau Giro
  5. Selanjutnya konfirmasi daftar transfer dengan menekan YA.
  6. Struk bukti top up Allo Bank lewat ATM BSI akan segera dikeluarkan.
  7. Selesai

 

Biaya Top Up Allo Bank dari BSI Mobile dan ATM BSI


Setiap bank tentunya memiliki tarif tersendiri dalam melakukan transaksi baik itu secara online maupun offline. Biaya top up Allo Bank dari BSI Mobile atau menggunakan ATM BSI, akan dikenakan biaya transfer yang berbeda, tergantung pada jenis metode transfer yang digunakan. Berikut perbedaan biaya transfer yang akan dibebankan kepada pengguna secara online maupun offline.


  • Metode Transfer Online Ke Bank Lain kamu akan dikenakan biaya Rp.6500,-
  • Metode Transfer BI-FAST Ke Bank Lain akan dikenakan biaya Rp.2.500,-


Bertransaksi lewat bank tentunya ada ketentuan khusus yang di buat oleh bank itu sendiri guna untuk menjaga kualitas transfer. Nah berikut nominal top up minimal yang bisa dilakukan melalui BSI mobile atau ATM BSI.


Batas Minimal dan Maksimal Top Up Allo Bank lewat BSI Mobile dan ATM BSI


Jumlah minimal Top Up atau isi saldo dari Bank BSI mempunyai aturan yang sangat berbeda dari yang lain. Bank BSI menerapkan aturan minimal Rp 1 rupiah untuk melakukan top up. Jadi kamu sudah tidak takut lagi kekurangan dana jika hendak melakukan topup.

  

Sedangkan Aturan tentang batas maksimal top up saldo Allo Bank pada sebauah akun mempunyai ketentuan yang berbeda, sesuai dengan jenis akun Allo Bank yang digunakan. Berikut batas maksimal topup atau saldo dari setiap jenis akun allo bank.

 

  • Batas Maksimal  Allo Pay limit yaitu Rp. 2.000.000,-
  • Batas Maksimal Allo Pay+ limit ialah Rp. 10.000.000,-
  • Batas Maksimal Limit Penggunaan perbulan akun Allo Pay dan Allo Pay+ adalah Rp.20.000.000,-
  • Batas Maksimal Allo Pime bebas limit saldo minimal, bebas biaya bulanan , bebas limit saldo maksimum dan transaksi tanpa batas.

 

Nah itulah Cara Top Up Allo Bank Lewat BSI Mobile dan ATM BSI Terbaru yang bisa admin sampaikan sebagai gambaran bagi kamu yang hendak melakukan isi saldo allo bank agar nantinya tidak ada kesalahan transaksi yang berakibat fatal. 


Jadi pada intinya kamu bisa melakukan isi saldo allo bank lewat ATM BSI maupun BSI mobile dengan mudah serta kamu juga bisa langsung menghafalnya agar nantinya kamu tidak kesusahan dalam melakukan topup saldo allo bank lewat Bank BSI.


Komentar

Tampilkan